Tips Agar Aplikasi Blush On Tidak Terlalu Menor

Blush-on merupakan produk kosmetik yang kerap dipilih sebagian perempuan untuk memberi nuansa segar pada wajah. Pulasan warna di area pipi diklaim mampu membuat penampilan riasan wajah nampak merona dan cerah.





Namun, masih banyak perempuan yang justru menghindari produk ini karena dinilai akan menciptakan kesan terlalu berlebihan. Biasanya, persepsi ini dipengaruhi oleh pilihan warna blush on yang mayoritas didominasi oleh warna terang seperti pink, ungu, dan fuchsia.

Agar aplikasi blush on tidak terlalu menor , Anda cukup menerapkan cara seperti di bawah ini:

Pertama , padukan tiga buah warna blush on berjenis matte, contohnya salmon pink, netral pink dan beige nude . Lalu siapkan produk highlight warna emas berjenis transparan sebagai luminizer riasan.

Kedua , agar aplikasi blush on tidak terlalu menor ,pulaskan secara perlahan dan sedikit saja dengan gerakan sekali, bukan berulang-ulang, sehingga hasil tidak terkesan berantakan dan tebal. Campurkan warna blush on salmon pink dengan pink netral di bagian apel pipi (tulang yang menonjol) secara bersamaan. Kemudian berikan highlight warna emas di bagian atas tulang rahang pipi.

Ketiga , tambahkan blush on warna nude beige yang akan memberi kesan kulit lebih cerah serta segar. Disarankan untuk menggunakan kuas lainnnya demi hasil natural yang merata.

Keempat , bila masih terlalu nyata, Anda bisa membubuhkan bedak tabur transparan secara tipis di bagian pipi untuk hasil riasan yang lebih tahan lama dan membaur.

0 komentar: