Cara Bikin Bibir Nampak Penuh Berisi

Selama ini, cara bikin bibir nampak penuh berisi masih diyakini sebagian perempuan hanya bisa diraih lewat suntik filler atau botoks. Dua tahun belakangan mulai merebak juga perawatan sulam bibir sebagai cara lain buat bibir terkesan penuh dan seksi dalam waktu yang instan. Padahal faktanya, ada juga, lo, cara bikin bibir nampak penuh berisi hanya bermodal lipstik!

Kecantikan






"Lewat permainan sapuan lipstik dan produk kosmetik Anda bisa membuat tampilan bibir yang penuh berisi. Pastikan produk yang dipakai berkualitas agar hasil optimal dan tahan lama atau tidak mudah luntur," saran Dede Berliani, Makeup Artist Profesional pada Ciumantki.

Kini, Anda pun tidak perlu merasakan khawatir atau sakit karena jarum suntik. Cukup tiga trik mudah agar bibir nampak penuh, bervolume, dan seksi.
Siapkan beberapa alat dan bahan seperti lip liner atau pensil bibir, lip gloss mengilap, serta krim highlight khusus area bibir.

Kemudian, aplikasikan lipstik di keseluruhan bibir dan melewati area bagian bibir yang sebenarnya. Lalu berikan lip gloss mengilap di bagian tengah bibir dan cupid bow . Trik ini akan menciptakan kesan bibir yang penuh di bagian atas dan bawah bibir.

Selanjutnya, berikan krim highlight pada area cupid bow bibir sedikit ke atas serta bawah bibir. Baur menggunakan jari lalu ulangi lagi untuk area paling bawah bibir menggunakan krim highlighter.

0 komentar: